

TKN Ponorogo – Direktur Jenderal (Dirjen) Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), Dr. Yudi Sastro, SPMP, melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Ponorogo pada Selasa (4/3/2025). Kunjungan ini dalam rangka memonitor kegiatan percepatan Luas Tambah Tanam (LTT), salah satu program strategis pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan.
Kegiatan ini berlangsung di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Jetis, Ponorogo, dengan dihadiri sejumlah pejabat terkait. Dalam kesempatan tersebut, Komandan Kodim (Dandim) 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono turut mendampingi rombongan Dirjen Tanaman Pangan.
Dandim Ponorogo menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut dan menegaskan komitmen jajaran TNI dalam mendukung program ketahanan pangan, khususnya melalui pendampingan para Babinsa di lapangan.
“Kodim 0802/Ponorogo melalui Danramil dan Babinsa terus melakukan pendampingan pada program LTT serta pendampingan kepada Sergab untuk menyukseskan program ketahanan pangan,” ujar Letkol Inf Dwi Soerjono.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI, pemerintah daerah, Bulog, dan unsur terkait lainnya dalam menyukseskan program ketahanan pangan. “Masalah ini tidak bisa diselesaikan sendiri, tetapi harus ada kolaborasi dan kerja sama yang kuat agar swasembada pangan dapat tercapai,” tambahnya.
Setelah pertemuan di BPP Jetis, Dirjen Tanaman Pangan Kementan beserta rombongan meninjau lokasi pembibitan benih padi di areal persawahan Desa Tegalsari, Kecamatan Jetis, serta di rumah Bapak Soleh di Desa Lengkong, Kecamatan Sukorejo.
Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain:
Dirjen Tanaman Pangan Kementan, Dr. Yudi Sastro, SPMP
Direktur Perlindungan Pangan, Rahmad
Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Dwi Soerjono
Danramil Tipe B 0802/06 Sukorejo, Lettu Inf Solatin
Danramil 16 Jetis, Kapten Arm Sutami Pena
Koordinator BPP Kec. Jetis, Eko Nuryanto, SP, beserta staf
Pimpinan Cabang Bulog Ponorogo, Budiwan, beserta staf
Kelompok Tani Ronggo Warsito dan Ngudi Tani Desa Tegalsari, Kecamatan Jetis
Kepala Dinas Pertanian Ponorogo, Suprianto
Kepala Bidang TPH, Tri Budi Widodo
Koordinator BPP Sukorejo, Arif Hariadi
Petugas POPT Sukorejo, Damun
Kepala Desa Lengkong, Maryono
Kunjungan ini diharapkan semakin memperkuat sinergi lintas sektor dalam upaya meningkatkan produksi pertanian dan mewujudkan swasembada pangan di Kabupaten Ponorogo.( Ong )
